Rabu, 01 Agustus 2007

Teknologi

Perkembangan Teknologi Komunikasi

  • Komputer.

Pada masa lalu, manusia masih menggunakan mesin yang hanya berfungsi untuk mengetik secara manual atau tanpa menggunakan listrik. Penggunaan mesin ini terbatas hanya untuk mengetik saja dan tidak memiliki fungsi yang lainnya. Dan jika terjadi kesalahan dalam mengetik maka tidak dapat dihapus atau diedit. Seiring perkembangan teknologi yang terjadi di dunia, mesin tik telah berubah menjadi mesin yang cukup canggih yang bernama komputer. Perbedaan yang cukup signifikan ada pada mesin tik dan komputer. Contohnya, jika terjadi kesalahan dalam proses mengetik dengan menggunakan mesin tik maka tidak dapat dihapus atau diedit, sehingga hasil pengetikan menjadi kurang baik, namun pada komputer jika terjadi kesalahan dalam proses mengetik kapan saja kita bisa mengedit atau menghapus kesalahan itu. Contoh lain, dengan menggunakan komputer kita tidak hanya bisa mengetik, tapi juga bisa membuat tabel (MS Excel), membuat gambar (paint), membuat slide show (MS Power Point), dll. Kelebihan komputer yang lain adalah benda ini dapat menyimpan data-data, dan pada komputer tidak hanya ada warna hitam dan putih, melainkan semua warna.

  • Games

Game yang dimainkan pada masa lalu masih sangat sederhana karena masih menggunakan teknologi 2 dimensi. Kapasitas yang digunakan juga masih berukuran 8 bit. Juga, manusia cukup puas dengan bermain game yang bersifat individual. Kini, berkat kecanggihan teknologi, kemampuan bermain game lebih dari dua orang sudah menjadi trend. Game online ini memungkinkan kita bermain dengan puluhan orang sekaligus dari berbagai lokasi yang berbeda.Tentunya, untuk melakukan itu semua dibutuhkan koneksi internet yang cukup. Trend ini berlangsung sekitar lima tahun lalu. Saat itu, menjamurnya game center jaringan merupakan fenomena trend tersendiri. Sekarang kemajuan game yang ditawarkan cukup mengagumkan. Pada masa lalu hanya 2 dimensi, sekarang sudah banyak game yang 3 dimensi dan dapat memberikan kesan seperti simulasi. Seiring berjalannya waktu dan perkembangan teknologi, kapasitas game juga berkembang menjadi 16 bit, 32 bit dan seterusnya hingga mencapai angka 64 bit.

  • Radio

Pada masa dimana radio belum berkembang, penggunaan radio hanya dilakukan oleh kalangan maritim untuk mengirimkan pesan telegraf menggunakan kode Morse antara kapal yang berada di lautan dan pusat informasi yang berada di darat. Siaran radio mulai dapat dilakukan pada 1920-an, terutama di Eropa dan Amerika Serikat. Radio sudah mulai berfungsi untuk menyebarkan berita, mendengarkan lagu dan drama, dan sebagainya. Bentuk radio juga berbagai macam. Awalnya untuk mendengarkan radio, manusia harus mencari frekuensi yang pas menggunakan tuner manual, yang harus diputar sampai menemukan frekuensi yang pas. Lalu gelombang yang dikeluarkan oleh sebuah satsiun radio jaraknya tidak begitu jauh. Apabila posisi dari radio yang kita dengarkan berubah, radio itu harus di set ulang agar mendapat suara yang jernih. Namun perkembangan teknologi juga semakin maju dan manusiapun tidak perlu lagi bersusah payah. Untuk menyesuaikan frekuensi yang di inginkan, bisa dengan alat otomatis yang mengeluarkan digit untuk menunjukkan frekuensi apa yang kita pilih. Dan radio tidak hanya ditempatkan di rumah. manusia mulai menciptakan radio untuk di mobil. Penemuan manusia terhadap radio berlanjut lagi dengan radio yang berukuran kecil yang bisa dibawa kemana-mana. Setelah itu manusia mulai menempatkan radio sebagai fitur yang terdapat pada telepon genggam. Waktu berlalu, teknologi semakin maju. Sekarang ini radio mulai disiarkan secara internasional antar benua menggunakan satelit yang bisa dicapai melalui internet. Seperti yang telah dilihat dari klip E-Life dimana seseorang menggunakan teknologi termutakhir saat ini di komputernya. Manusia bisa mendengarkan radio dari internet secara mudah tanpa ada kendala seperti zaman dahulu yang dibatasi oleh jarak.

  • Webcam

WebCam atau WebCamera yg mulai ditemukan pada tahun 1991 telah membuka mata dunia dan menambah manfaat dari koneksi internet secara langsung. Mulai chatting, teleconference bahkan sebagai kamera steady yg nonstop. Webcam telah merubah segalanya.Beberapa kamera digital yang menggunakan sensor CMOS memiliki fitur unik, yaitu bisa sekaligus berfungsi sebagai kamera Web Cam yang dihubungkan dengan komputer. Fitur ini sering dimanfaatkan untuk videoconference melalui jaringan internet.Pada saaat ini perkembangan tekhnologi semakin canggih apalagi dengan adanya web cam.Alat ini dapat memepermudah dan memperjelas komunikasi secara langsung (face to face) dengan lawan bicara di komputer atau laptop. Saat ini alat ini sudah banyak digunakan oleh para pengguna komputer yang ingin langsung bertatap muka dengan terutama digunakan bagi yang berjarak jauh, kita dapat melihat langsung wajah atau keadaan lawan bicara.

  • Memory Card

Banyak hal dari teknologi yang sudah berkembang pesat saat ini bisa menguntungkan dan mempermudah pekerjaan manusia. Penggunaan teknologi yang maju membuat hidup manusia lebih efektif dan efisien. salah satunya adalah pengiriman video melalui internet. Dahulu kala, video bisa didapatkan hanya dari kumpulan film yang berbentuk potongan-potongan klise yang digabungkan satu-persatu yang setelah digabungkan bisa menjadi sebuah film atau video. tempat penyimpanannya juga hanya berupa gulungan. Lalu manusia mulai bereksplorasi untuk menjadikannya lebih efisien. Para pakar mulai menciptakan tempat penyimpanan yang lebih baik, yaitu pada kaset HVS. Kaset HVS menggunakan pita yang dapat menyimpan film. Lalu setelah itu diciptakan CD lalu setelah itu DVD yang bisa menyimpan dalam kapasitas yang lebih besar, namun dalam bentuk yang minimalis. Selain itu bisa juga disimpan melalui Flash disk atau Memory Card. Memory card bentuknya sangat kecil, tapi daya kapasitas menyimpannya lebih besar. Dan bisa menyimpan berbagai film, foto, dan sebagainya. dari media-media tersebut, data dapat di transfer ke komputer dan hasilnya bisa dilihat secara cepat, mudah, dan tersimpan dengan baik.

Tidak ada komentar: